Translate

Cara Menjalankan Program C dan C++

Cara Menjalankan Program C dan C++

Sejarah dan Pengertian Bahasa C dan C++ Pemrograman



1. Sekilas Perkembangan Bahasa C
    Bahasa C dikembangken di Bell lab pada tahun 1972 ditulis pertama kali oleh Brian W. Kernighan dan Denies M. Ricthie merupakan bahasa turunan atau pengembangan dari bahasa B yang ditulis oleh Ken Thompson pada tahun 1970 yang diturunkan oleh bahasa sebelumnya, yaitu BCL. Bahasa C, pada awalnya dirancang sebagai bahasa pemrograman yang dioperasikan pada sistem operasi UNIX. Bahasa C merupakan bahasa pemrograman tingkat menengah yaitu diantara bahasa tinggat rendah dan tingkat tinggi yang biasa disebut dengan Bahasa Tingkat Menengah. Bahasa C mempunyai banyak kemampuan yang sering digunakan diantaranya kemampuan untuk membuat perangkat lunak, misalnya dBASE, Word Star dan lain-lain.
2. Sekilas Tentang C++
    Pada tahun 1980 seorang ahli yang bernama Bjarne Stroustrup mengembangkan beberapa hal dari bahasa C yang dinamakan “C with Classes” yang pada mulanya disebut “a better C” dan berganti nama pada
tahun 1983 menjadi C++ oleh Rick Mascitti, dibuat di Laboratorium Bell, AT&T. Pada C++ ditambahkan konsep-konsep baru seperti class dengan sifat-sifatnya yang disebut dengan Object Oriented Programming (OOP), yang mempunyai tujuan utamanya adalah membantu dan mengelola program yang besar dan kompleks.
3. Perbedaan Antara Bahasa C Dengan C++
    Bahasa C merupakan bahasa pemrograman prosedural, di mana penyelesaian atas suatu masalah dilakukan dengan membagi-bagi masalah tersebut ke dalam sub-sub masalah yang lebih kecil. Sedangkan C++ merupakan bahasa pemrograman yang memiliki sifat Object Oriented Programming (OOP). Untuk menyelesaikan masalah, C++ melakukan langkah pertama dengan mendefinisikan class-class yang merupakan a.-class yang dibuat sebelumnya sebagai abstraksi dari objek-objek fisik. Class tersebut berisi keadaan objek, anggota-anggotanya, dan kemampuan dari objeknya. Setelah beberapa class dibuat, masalah dipecahkan menggunakan class.



BAGAIMANAKAH CARA MENJALANKAN PROGRAM C dan C++ Di Windows 


Download: MinGW (Minimalist GNU for Windows) 

Setelah MinGW di download, set path instalannya agar bisa dijalankan dari Command Prompt dari lokasi path mana saja. Caranya masuk Control Panel -> System. Setelah jendela System Properties muncul, pilih tab Advanced, klik tombol Environment Variables. Kemudian pilih Path pada grup box System variables. Setelah menu Path dipilih tekan tombol Edit. Selanjutnya kamu salin alamat folder "bin" pada program MinGW yang baru saja diinstal. Contoh salin alamat folder C:\MinGW\bin ke text box Variable value pada jendela Edit System Variable yang kamu buka tadi. Paste alamat tersebut pada string terakhir. Jangan menimpa (rewrite) string data yang sudah ada karena bisa membuat sistem crash. Pastikan tiap akhir string data kamu beri tanda titik-koma (;).

Contoh:
%SystemRoot%\system32;%SystemRoot%;%SystemRoot%\System32\Wbem;C:\Program Files\Java\jdk1.7.0_02\bin;C:\MinGW\bin; 




Seting Path Instalasi MinGW


Tambahkan saja path C:\MinGW\bin; diakhir kumpulan string path seperti terlihat pada contoh di atas. Setelah semua beres, tinggal tekan tombol OK pada semua jendela yang telah kamu buka tadi. Sekarang coba jalankan Command Prompt, ketik gcc -v Jika terdapat keluaran informasi versi GCC maka kamu telah berhasil mengatur setingan path instalasi MinGW. Artinya kamu bisa memanggil program GCC Compiler dari path mana saja. 



Oke, kita kembali ke program C/C++ yang akan kita buat. Buka notepad (diutamakan Notepad++), ketikan kode sederhana berikut, kemudian simpan dengan nama asd.c:



Program C
Cara Untuk Compile Program C :

1. Masuk ke Command Prompt

2. Ketik gcc -o asd asd.c

3. Kemudian ketik asd.exe 





Untuk program dengan bahasa C++, simpan dengan nama segitiga.cpp 


Program C++

Cara Untuk Compile Program C++ :

1. Masuk ke Command Prompt

2. Ketik g++ -o segitiga segitiga.cpp

3. Kemudian ketik segitiga.exe 



BAGAIMANAKAH CARA MENJALANKAN PROGRAM C Di Linux


Membuat file *.c
   
1. Buka terminal linux
2. Ketik gedit nama_file.c
3. Masukkan koding program, contoh :
       
         #include <stdio.h>
          main()
          {
             printf("Hello\n");
          }

4. Kemudian save, bukan save as.
5. Pilih File -----> Quit

Meng-compile file*.c

1. Masih di terminal ketik gcc -o nama_file nama_file.c
2. Tekan Enter

Menjalankan file *.c

Masih di terminal ketik ./nama_file


Demikianlah Tutorial tentang bahasa pemrograman c dan c++ pada windows dan linux, semoga bermanfaat untuk semuanya.
SHARE

Milan Tomic

Hi. I’m Designer of Blog Magic. I’m CEO/Founder of ThemeXpose. I’m Creative Art Director, Web Designer, UI/UX Designer, Interaction Designer, Industrial Designer, Web Developer, Business Enthusiast, StartUp Enthusiast, Speaker, Writer and Photographer. Inspired to make things looks better.

  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
    Blogger Comment
    Facebook Comment

1 komentar:

http://www.resepkuekeringku.com/2014/11/resep-donat-empuk-ala-dunkin-donut.html http://www.resepkuekeringku.com/2015/03/resep-kue-cubit-coklat-enak-dan-sederhana.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/10/resep-donat-kentang-empuk-lembut-dan-enak.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/07/resep-es-krim-goreng-coklat-kriuk-mudah-dan-sederhana-dengan-saus-strawberry.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/06/resep-kue-es-krim-goreng-enak-dan-mudah.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/09/resep-bolu-karamel-panggang-sarang-semut-lembut.html